DAMPAK PENCEMARAN TANAH

1.   Dampak Negatif

Berbagai dampak ditimbulkan akibat pencemaran tanah terbagi menjadi 2 , diantaranya:
a.      Dampak Langsung
Dampak pencemaran tanah secara langsung dirasakan oleh manusia adalah dampak dari pembuangan limbah padat organik yang berasal dari kegiatan rumah tangga, industri dan pertanian. Adapun dampak yang ditimbulkan akibat pencemaran tanah secara langsung yaitu:
                     1.            Timbunan sampah yang berasal dari limbah domestik dapat menyebabkan timbulnya lindi (air sampah) dan bau, sehingga dapat mengganggu dan mencemari tanah. Timbunan tanah juga menutupi permukaan tanah, sehingga tanah tidak bisa dimanfaatkan. Selain itu, gas nitrogen, asam sulfida, adanya zat mercury, chrom, dan arsen pada timbunan sampah dapat menimbulkan gangguan terhadap bio tanah, tumbuhan, merusak struktur permukaan dan tekstur tanah.
                     2.            Limbah cair rumah tangga berupa deterjen, oli bekas, dan cat, jika meresap ke dalam tanah akan merusak kandungan air tanah bahkan zat-zat kimia yang terkandung di dalam limbah cair tersebut dapat membunuh mikroorganisme yang hidup dalam tanah.
                     3.            Penimbunan limbah padat hasil buangan industri berupa padatan bubur dan lumpur yang berasal dari proses pengolahan dapat mengakibatkan pembusukan yang menimbulkan bau di sekitarnya karena adanya reaksi kimia yang menghasilkan gas tertentu. Limbah padat yang tertimbun dalam jangka waktu lama akan mengakibatkan permukaan tanah menjadi rusak dan air yang meresap ke dalam tanah akan terkontaminasi dengan bakteri tertentu yang mengakibatkan turunnya kualitas air tanah pada musim kemarau. Selain itu, timbunan akan mengering dan mengundang bahaya kebakaran.
                     4.            Penggunaan pestisida dimanfaatkan untuk membasmi hama tanaman. Akan tetapi, penggunaan pestisida dapat membunuh mikroorganisme yang berguna di dalam tanah, sehingga menyebabkan tanaman pertanian tidak dapat tumbuh dengan maksimal. Kesuburan tanah sangat tergantung pada jumlah organisme di dalamnya. Selain itu, penggunaan pestisida yang terus menerus akan mengakibatkan hama tanaman kebal terhadap pestisida tersebut
                     5.            Penggunaan pupuk secara terus menerus dalam pertanian akan berdampak pada kerusakan struktur tanah. Kesuburan tanah akan berkurang dan hanya bisa ditanami jenis tanaman tertentu akibat unsur hara tanah semakain berkurang.
b.      Dampak tak langsung.
Dampak tak langsung akibat pencemaran tanah adalah dampak yang dirasakan oleh manusia melalui media lain yang ditimbulkan akibat pencemaran tanah. Sebagai contoh dari dampak tak langsung adalah bahwa tempat pembuangan limbah padat, baik tempat penimbunan sementara maupun tempat pembuangan akhir akan menjadi pusat berkembangbiaknya tikus dan serangga yang merugikan manusia. Selain itu, dampak yang terjadi pada kesehatan dan ekosistem yaitu:
1.      Pada kesehatan
Dampak pencemaran tanah terhadap kesehatan tergantung pada tipe polutan, jalur masuk ke dalam tubuh dan kerentanan populasi yang terkena. Kromium, berbagai macam pestisida dan herbisida merupakan bahan karsinogenik untuk semua populasi. Beberapa contoh polutan yang dapat mengganggu kesehatan adalah:
a.      Timbal sangat berbahaya pada anak-anak, karena dapat menyebabkan kerusakan otak, serta kerusakan ginjal pada seluruh populasi.
  1. Paparan kronis (terus-menerus) terhadap benzena pada konsentrasi tertentu dapat meningkatkan kemungkinan terkena leukemia.
  2. Merkuri (air raksa) dan siklodiena dikenal dapat menyebabkan kerusakan ginjal, beberapa diantaranya bahkan tidak dapat diobati.
  3. PCB dan siklodiena terkait pada keracunan hati.
  4. Organofosfat dan karmabat dapat menyebabkan ganguan pada saraf otot.
  5. Berbagai pelarut yang mengandung klorin merangsang perubahan pada hati dan ginjal serta penurunan sistem saraf pusat. 

2 komentar:

  1. makasih banyak buat infronya, sangat bermanfaat dan menambah wawasan,,... salam sukses !! :-)

    http://goo.gl/pg7dGY

    BalasHapus
  2. makasih gan buat penjelasanya
    sangat membantu sekali,,

    BalasHapus